Hal yang Perlu Diperhatikan Agar Kalung Emas Serasi Dengan Neckline Baju

Menggunakan aksesoris kalung mampu membuat penampilan kamu menjadi lebih berkesan. Untuk memilih kalung emas yang tepat, kamu harus mampu menyesuaikannya dengan bentuk potongan leher baju yang kamu gunakan. Pastikan kalung yang kamu gunakan serasi dengan neckline pakaian kamu, ya. Nah, yuk ikuti tips berikut ini.

Tips memakai kalung sesuai neckline

Kerah V

Jika kamu pecinta pakaian dengan potongan leher berbentuk V, kamu tak perlu khawatir tidak bisa memadupadankannya dengan kalung emas kecintaanmu. Sebenarnya kamu bisa memilih model kalung emas apa saja yang kamu inginkan, dengan catatan motif baju kamu tidak ramai.

Namun, untuk memaksimalkan penampilan, kamu bisa memilih kalung menjuntai yang panjangnya tepat di atas  kerah V yang kamu gunakan. Jangan memilih kalung yang panjangnya melebihi kerah V yang sedang kamu gunakan. Karena hal tersebut dapat memberikan kesan leher yang penuh dan berat.

Kerah scoop

Jika kamu sedang memakai baju dengan potongan leher berbentuk scoop, kamu bisa lebih bebas memilih menggunakan model kalung seperti apa. Mulai dari kalung emas simpel, kalung berukuran panjang, hingga kalung dengan model unik dan bold.

Namun, untuk pilihan terbaiknya, kamu bisa menggunakan kalung bergaya geometris dengan ukuran yang panjang.

Kerah turtleneck atau mock turtleneck

Ketika outfit yang kamu kenakan memiliki potongan leher berbentuk turtleneck, seluruh bagian lehermu akan tertutup. Oleh karena itu, sangat disarankan untuk memakai kalung yang berukuran besar dan panjang agar pas dipadukan dengan baju kamu. Kamu bisa menggunakan kalung panjang dengan liontin yang besar atau bisa juga kalung manik-manik yang panjang.

Kerah sweetheart

Baju dengan potongan leher sweetheart akan sangat pas jika dipadukan dengan kalung bertumpuk dan berukuran pendek. Kalung dengan rantai yang besar atau kalung manik-manik bertumpuk sangat pas apabila dipadu padankan dengan busana berpotongan leher sweetheart kamu.

Hindarilah pemakaian kalung yang terlalu panjang. Hal ini dapat memberikan kesan penuh dan berat.

Kerah kotak (square)

Sama halnya dengan kerah scoop, busana berpotongan leher kotak juga menyisakan banyak ruang untuk kalung. Maka, kamu bisa memadukan busana kamu dengan kalung yang kamu inginkan. Mulai dari kalung emas simpel, hingga kalung bertumpuk.

Namun, untuk hasil tampilan yang lebih maksimal, kamu bisa memilih kalung berukuran pendek dengan liontin yang lebar dan besar. Selain itu, kamu juga bisa menggunakan kalung manik-manik bertumpuk.

Kerah button down

Jika kamu memiliki baju dengan potongan kerah berbentuk button down, kamu bisa memilih kalung choker. Selain itu, kamu juga bisa memilih kalung liontin berukuran besar yang panjangnya di atas atau di bawah potongan kerah yang kamu miliki. Kamu juga bisa menggunakan kalung  manik-manik panjang sebagai opsi lain.

Kerah Sabrina atau boat

Busana dengan bentuk potongan kerah Sabrina belakangan sangat populer di kalangan wanita. Salah satu alasannya yaitu kerah ini dapat menampilkan kesan bingkai alami untuk leher. Kalung pendek dengan liontin yang berukuran besar dan lebar bisa menjadi pilihan kamu ketika memakai baju berpotongan Sabrina.

Selain itu, kalung manik bertumpuk berukuran pendek juga bisa bisa jadi alternatif kamu agar penampilan lebih maksimal dengan busana berpotongan kerah Sabrina.

Nah, itulah beberapa tips memadu padankan kalung kecintaan kamu dengan busana yang kamu miliki. Semoga membantu.